MUSIC START !!

Rabu, 13 April 2016

Ayo Nge-zombie Bersamaku

Hari ini tanggal 13 april 2016, oh my !! beneran itu semua gak dirasa ya. Setelah disibukkan dengan mengulang matakuliah dan bermain dengan teman-teman akhirnya membuka materi skripsi dan pas kembali dibuka, yessss gak ada perkembangan dan masih tertinggal di bab 3 ! kowaa... maji de kowai yo hayaku sotsugyo shinai to !! bulan depan sudah terbuka pendaftaran wisuda untuk periode bulan juni di kampus dan runi asli bingung dan lagi merasa jatuh dengan banyaknya negative thinking yang bersarang di dalam diri ini, negativa thinking-nya mulai dari bertanya-tanya pada diri sendiri "aduh bisa gak ya wisuda bulan juni ?! secara bab 4 belum ada yang dikerja dan runi masih bingung dengan cara mengerjakannya, Judul dari penelitian skripsinya runi adalah "penggunaan keigo dalam novel nazotoki diina ato de karya Higashigawa Tokuya" kedengarannya simpel sekali kan judulku ini ? cuma yang bikin kampretnya nih ya keigo yang harus di teliti ini mesti berdasarkan tinjauan sosiolinguistik, oke mungkin pembaca gak tau apa yang disebut dengan keigo yang aku masukkan kedalam judul skripsi ku ini, keigo adalah sebutan ragam bahasa hormat dan sopan dalam penggunaan bahasa jepang. jadi kalau bahasa indonesianya itu kayak "bahasa formal" mungkin kali ya.

Kenapa aku mengambil keigo dalam penelitian ? karena secara kalian tau sendiri runi itu punya mulut gak bisa dijaga dan kalau bicara asal keluar aja kan dan kampretnya lagi meski bercakap bahasa jepang runi masih tetap gak bisa jaga tata cara bicara dengan baik, tiap pertama kali ketemu orang jepang pasti langsung SKSD ( sok kenal sok dekat ) padahal runi gak mikir kalau orang jepang pertama kali kenalan itu kita mesti pake keigo terlebih dahulu. tapi ada beberapa juga orang jepang yang suka dengan cara kenalanku yang asal ceplas ceplos ada yang bilang runi polos lah dan bicara apa adanya, tapi tetap saja itu gak baik dan runi berusaha mencegah kebiasaan itu dengan meneliti ragam bahasa hormat dijepang, Runi harus bisa membedakan 3 aspek dalam keigo tersebut yaitu teineigo, sonkeigo dan kenjougo. nah pembaca gak tau lagi kan ya apalagi artinya ketiga aspek yang runi sebutkan itu ? haha makanya kuliah lah di jurusan sastra jepang. oke yang ketiga aspek itu runi kurang tau bahasa indonesianya seperti apa tapi ketiga aspek itu fungsinya yaitu membedakan kepada siapa kita seharusnya bicara dan mencocokkan situasi misalkan aja nih ya dalam bahasa jepang ujung kalimatnya pasti ada kata "desu" atau "masu" dan bentuk negatifnya seperti "masen" nah itu adalah penggunaan teineigo yaitu bahasa sopan yang masih dipakai secara umum. kemudian yang kedua "sonkeigo" itu seperti meninggikan dan menghormati lawan bicara seperti memanggil nama lawan bicaranya dengan "sama" atau memanggilnya dengan sebutan "sensei" kalau misalkan lawan bicara kita itu seorang guru atau dokter karena profesi yang sangat dihormati dan dihargai dijepang itu adalah guru dan dokter makanya panggilannya sama. dan yang ketiga adalah "kenjougo" yaitu merendahkan diri saat bicara dengan lawan bicara. biasanya sih kenjougo digunakan oleh pelayan-pelayan yang ada dijepang seperti meido gitu, dan kenjougo ini salah satunya mesti menggunakan persona seperti "watashi" atau "watakushi" yang artinya saya atau hamba. 

oke mungkin singkat dan jelasnya seperti itu, kalau masih gak ngerti kalian bisa komentar di akun google-ku ini. oke lanjut cerita lagi.. nah tapi ada beberapa kendala dalam mengerjakan skripsi ini yaitu runi merasa bego' pas keigo yang sudah dipaparkan ini mesti di tinjau dalam sosiolinguistik, kata dosen runi harus membaca lebih banyak lagi mengenai sosiolinguistik tapi tetap aja runi bego' sosiolinguistik itu apa ? linguistik yang berdasarkan kehidupan sosial gitu makanya namanya jadi sosiolinguistik ? jadi runi harus mencari contoh kalimat di dalam novel yang keigo-nya berdasarkan dari kehidupan sosial karakter itu sendiri gitu kan yaa... auuuuhhh pusingnyaa ! berusaha memikirkan kalau ini gampang..pasti bakal selesai...pasti langsung di terima ujian meja.. tapi kenyataannya ini enggak gampang men !! lo mesti baca tu novel yang semuanya asli huruf jepang dan cari dimana kalimat yang mengandung unsur bahasa sopannya. dari kemarin gak tidur mikirin itu semua tapi ujung-ujungnya malah nge-Midnught challenge RE6 di laptop, bego' kan ??! gimana mau cepat sarjana kalau lu mau gitu terus ? apalagi setelah wisuda mau rencana balik kejepang lagi dengan program waseda bunkakan, kangen sekali sama sensei-sensei disana yang bilang ke runi "cepatlah lulus lalu kembali lagi kesini" kalimat yang sudah 2 tahun runi masih ingat sekali.

yosh mulai malam ini harus kerjain itu semua ! orang malas hanya bisa "ngeluh" dan orang yang berusaha hanya memikirkan hasil kedepannya dan berbagai macam harapan-harapan yang terbaik. Don't be Ussop ! jangan seperti ussop yang hanya bisa berpikir negatif dan berbohong tapi jadilah zoro!! yang menjalankan hidup dengan satu komitmen dan prinsip haha malah bahas karakter onepiece.
penampakan lagi bingung kerjain tugas akhir
*sengaja di alay-in biar gak keliatan stress* ahaha 

oke sekian dari ceritaku malam ini, doakan aku cepat wisuda. begitu runi wisuda nanti tak lupa untuk menceritakan kembali kepada kalian. see you in the next story!! abayoo~~